TfG6TUW8BUO7GSd6TpMoTSd7GA==
,, |

Headline News

Rektor Unisri Lepas Tim Debat Penegakan Hukum Pemilu dan Tim KMI Expo 2024

Rektor Unisri (pakai peci) melepas Tim Debat Penegakan Hukum Pemilu dan Tim KMI Expo 2024

WARTAJOGLO, Solo - Rektor Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta, Prof. Dr. Sutoyo, M.Pd., secara resmi melepas keberangkatan dua tim mahasiswa yang akan berkompetisi dalam ajang nasional, yakni Debat Penegakan Hukum Pemilu dan KMI Expo 2024. 

Kedua tim ini diharapkan mampu memberikan prestasi terbaik dan membawa pulang medali bagi kampus.

Tim Debat Penegakan Hukum Pemilu yang diselenggarakan oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) telah berhasil melaju hingga babak grand final. 

Kompetisi tersebut akan digelar di Jakarta. Dalam sambutannya, Prof. Sutoyo menekankan pentingnya kesiapan mental dan penguasaan materi yang telah dimiliki tim debat. 

"Semoga dengan kesiapan yang matang, mereka bisa mendapatkan prestasi terbaik dan pulang membawa medali," ungkapnya.

Sementara itu, KMI Expo 2024 akan diselenggarakan di Kendari, Sulawesi Tenggara, pada 21-25 Oktober 2024. 

Dalam ajang ini, Unisri mengirim dua kelompok mahasiswa yang berhasil lolos seleksi untuk memamerkan produk inovatif mereka. 

Kelompok pertama, yang menampilkan produk Jejahit, diwakili oleh Syifa Azzahra Nada Aranthxa, Prima Ardhana Z (Ilmu Hukum), Riska Nur Aini, David Romadon (Manajemen), dan Agung Yulianto (PPKn). 

Kelompok kedua menampilkan produk Sagumi dan diwakili oleh Febri Yudistira (Administrasi Negara), Yuanita Putri (Akuntansi), Ahmad Riziq M (Teknologi Pangan), Bintoro Dewa Sety, dan Muhammad Iqbal (Pendidikan Teknologi Informasi).

Prof. Sutoyo menegaskan bahwa meskipun acara KMI Expo diadakan di Kendari, Unisri tetap berkomitmen penuh untuk mendukung prestasi mahasiswa di tingkat nasional. 

"Tim ini sudah kita siapkan dengan baik. Kami berharap motivasi berprestasi mereka akan membawa kebanggaan bagi Unisri dan mengibarkan bendera Unisri di kancah nasional," ujarnya.

Lebih lanjut, Rektor Unisri menyampaikan harapannya bahwa baik tim Debat maupun tim KMI Expo 2024 akan kembali dengan prestasi juara, sebagai bentuk kontribusi nyata mereka dalam mengharumkan nama kampus. //Ril

Type above and press Enter to search.