TfG6TUW8BUO7GSd6TpMoTSd7GA==
,, |

Headline News

KENDUREN UMKM Solo Raya 2024, Sinergi Generasi Muda untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan

Seremoni pembukaan KENDUREN UMKM Solo Raya

WARTAJOGLO, Solo - Sebagai puncak rangkaian pengembangan UMKM Solo Raya, Bank Indonesia Solo mengadakan acara tahunan KENDUREN UMKM Solo Raya dengan tema “Sinergi Memperkuat Generasi Muda untuk Mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan”. 

Kegiatan ini merupakan apresiasi dari Bank Indonesia Solo kepada para stakeholders terkait atas sinergi serta kolaborasi dalam upaya pengembangan UMKM Solo Raya yang berdampak pada pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.

Acara KENDUREN UMKM Solo Raya 2024 dibuka pada 27 Juli 2024 oleh Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Destry Damayanti, bersama Walikota Surakarta, Teguh Prakosa, serta jajaran pimpinan Bank Indonesia baik dari pusat maupun daerah. 

Turut hadir dalam acara tersebut adalah unsur Forkopimda, Pemerintah Daerah se-Solo Raya, pimpinan instansi vertikal, asosiasi, dan pelaku usaha UMKM se-Solo Raya.

Bank Indonesia bersama Pemerintah Daerah dan stakeholders terkait berkomitmen mendukung UMKM melalui sejumlah langkah utama, yaitu:

Kurasi Pelaku UMKM dan Produk-Produk Potensial. Dalam hal ini Bank Indonesia bekerja sama dengan kurator lokal, Pemerintah Daerah, Kerabat UMKM Solo Raya (KERSA), dan stakeholders lainnya dalam melakukan kurasi pelaku UMKM potensial. 

Dari 358 pendaftar, terpilih 74 pelaku usaha potensial. Kurasi ini juga mencakup Sertifikasi Teknis Kurator Lanjutan untuk memperkuat potensi kurator lokal dan diversifikasi produk serta pengetahuan pasar terkini.

Sertifikasi dan Pameran Produk, di mana 74 pelaku usaha yang lolos kurasi telah diberikan kesempatan untuk memperkenalkan produk mereka secara offline pada HUT Dekranasda ke-44 tahun 2024, dan pada puncak KENDUREN selama tiga hari, serta akan diikutsertakan pada pameran Karya Kreatif Indonesia 2024.

Pasar Bersama Kendalikan Harga (BERKAH). Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung pengendalian inflasi daerah melalui business matching antara petani dan pelaku usaha di bidang kuliner, sehingga rantai pasokan menjadi lebih efisien dan memberikan kepastian pasar bagi petani.

Pada pembukaan KENDUREN UMKM 2024, Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Destry Damayanti, menyampaikan bahwa dominasi generasi muda yang mencapai lebih dari 55% total penduduk merupakan peluang dalam penguatan kualitas produk dan layanan berbasis teknologi, perluasan pasar digital, dan peningkatan akses permodalan. 

Untuk itu, tiga strategi utama bagi UMKM adalah konsistensi, inovasi, dan sinergi.

Walikota Surakarta, Teguh Prakosa, berharap KENDUREN UMKM Solo Raya menjadi ruang bagi generasi muda untuk berekspresi dan berkarya. 

Pemerintah Kota Surakarta terus mendukung produktivitas generasi muda melalui pembangunan infrastruktur seperti Solo Techno Park dan program pembinaan lainnya. 

Walikota optimis bahwa pertumbuhan ekonomi daerah dapat terus meningkat dengan kontribusi UMKM.

Pameran KENDUREN UMKM Solo Raya 2024 diselenggarakan di Grand Atrium Solo Paragon Mall pada tanggal 26-28 Juli 2024. 

Event ini menampilkan produk-produk UMKM, Pasar BERKAH, live selling produk UMKM, talkshow edukatif, Festival Cover Lagu Pemusik Muda, dan kegiatan menarik lainnya. 

Acara ini diikuti oleh 74 pelaku usaha dari sektor fesyen, makanan, kerajinan, dan pertanian.

Dengan rangkaian kegiatan ini, KENDUREN UMKM Solo Raya 2024 diharapkan menjadi wadah bagi generasi muda untuk berkarya dan berkontribusi dalam menstabilkan ekonomi, serta mendukung Road to KKIxFEKDI 2024 yang akan dilaksanakan pada 1-4 Agustus 2024 di Jakarta Convention Center, serta Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (GBBI). //Ril

Type above and press Enter to search.