WARTAJOGLO, Jakarta - Terpilih menjadi salah satu host di acara “Konser Raya 29 Tahun Indosiar Luar Biasa” memberikan kebahagiaan tersendiri pada diri Jirayut.
Sebab hal itu menunjukkan bahwa artis asal Thailand yang sukses berkarir di Indonesia ini masih mendapatkan kepercayaan untuk berkarya.
Jirayut pun tak henti berucap rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan kepadanya, dan berjanji untuk memberikan penampilan terbaiknya.
Jirayut dan Kier King |
“Alhamdulillah masih dipercaya untuk mengisi acara Konser Raya 29 Tahun Indosiar. Di konser nanti selain ngehost, aku juga diberi kesempatan main di drama musikal bersama Lesti, Kier King dan yang lainnya,” ujar Jirayut dalam sebuah wawancara secara virtual pada Kamis 4 Januari 2024.
Bagi Kier King, kolaborasi dengan Jirayut baik di drama musikal maupun ngehost tentu akan menjadi pengalaman tersendiri.
Pasalnya selama ini Jirayut adalah mentor yang mengajari Kier King berbahasa Indonesia.
Kier King memang belum lancar berbahasa Indonesia, namun juara 3 D’Academy Asia 6 asal Filipina itu mengaku terus belajar, salah satunya kepada Jirayut.
“Kadang masih lupa. Kalau ada orang ngomong pelan-pelan gitu tahu maksudnya. Tapi kalau ngomongnya cepat masih bingung,” aku Kier King yang juga hadir dalam wawancara virtual.
Jirayut pun terus memberikan semangat kepada Kier King untuk belajar. Sebab dia mengatakan bahwa dirinya dulu juga seperti. Tapi karena tekun belajar, akhirnya bisa dan lancar.
“Semua proses. Aku dulu juga banyak belajar teutama bahasa, lama-lama pasti bisa. Intinya harus banyak belajar dari manapun apakah itu media sosial, youtube dan lainnya. Yang penting kemauan tinggi pasti bisa,” ucap Jirayut.
Saat ini tiap kali bertemu dengan Kier King, Jirayut selalu berusaha mengajak berbicara dengan bahasa Indonesia, agar Kier King jadi terbiasa.
“Kalau aku, selama ini ngajari dengan banyak ngomong pakai bahasa Indonesia terus biar terbiasa. Dan sekali lagi aku tekankan harus belajar dari berbagai tempat termasuk ngomong dengan banyak orang,” ungkap Jirayut.
Meski masih terkendala dengan bahasa, namun pihak Indosiar memberikan kepercayaan besar kepada Kier King untuk menjadi salah satu host di acara konser perayaan ulang tahunnya yang ke 29.
Tentu saja hal itu ditanggapi dangan luar biasa oleh Kier King yang mengaku deg-degan jelang digelarnya konser tersebut.
“Ini pengalaman pertamaku. Aku sangat bersyukur dan excited so much. Tapi degdegan. Makanya kadang-kadang tanya Jirayut bagaimana uuntuk tampil sebagai host. Dan persiapan sudah berjalan lancar,” jelas Kier King.