TfG6TUW8BUO7GSd6TpMoTSd7GA==
,, |

Headline News

Luar Biasa, Dorong Kebangkitan Sektor UMKM, HM. Al Amin Bagikan Ribuan Sertifikat Halal dan NIB Gratis

WARTAJOGLO, Klaten - Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) sampai saat ini tetap dipandang sebagai sektor yang mampu menjaga kestabilan perekonomian secara nasional. Karena itulah, berbagai upaya terus dilakukan untuk memberdayakan sektor yang satu ini.

Pemberian bantuan modal serta berbagai pelatihan bisnis banyak dilakukan oleh para pihak untuk ikut memberdayakan sektor UMKM.

Namun satu hal yang kurang mendapat perhatian adalah terkait sertifikasi halal serta Nomor Induk Berusaha (NIB).

Kedua hal ini saat ini sangat penting untuk dimiliki oleh sebuah perusahaan dalam hal ini yang masuk kategori sektor UMKM. Sebab, selain menjamin legalitas dari usaha yang dijalankan dengan NIB, sertifikasi halal juga akan memberikan banyak manfaat untuk keberlangsungan usaha.

HM. Al Amin saat memaparkan program kerjanya di hadapan para pengurus dan caleg PAN Klaten

Hal ini disampaikan oleh calon anggota DPR RI dari Partai Amanat Nasional (PAN) asal Solo, H. Muhammad Al Amin, SE, dalam acara sosialisasi yang digelar di gedung DPD PAN Kabupaten Klaten, pada Jumat 13 Oktober 2023 malam.

"Dengan memiliki NIB, maka berarti usaha yang kita jalankan sudah benar-benar resmi. Sehingga kita akan tenang dalam menjalankan bisnis," ujarnya di hadapan para pengurus dan caleg PAN Klaten,yang hadir dalam acara sosialisasi tersebut.

Sedangkan terkait sertifikasi halal, hal ini menurut Al Amin akan menyangkut keamanan dan kualitas dari produk yang diproduksi atau dijual.

"Sertifikasi ini akan memastikan bahwa produk yang kita buat maupun kita jual benar-benar aman serta layak dikonsumsi secara syariat Islam. Hal ini penting, karena mayoritas penduduk Indonesia adalah pemeluk agama Islam. Dengan begitu bisa meningkatkan daya saing dengan produk lain yang belum tersertifikasi," jelas Al Amin.

Pengurusan sertifikasi halal maupun NIB sendiri sejatinya disediakan secara gratis oleh pemerintah.

Hanya saja terkadang dalam prakteknya, ada banyak prosedur yang harus dilalui, sehingga membuat para pelaku UMKM malas untuk mengurusnya.

Hal inilah yang lantas dibidik oleh Al Amin, untuk menawarkan sebuah solusi dalam pengurusan sertifikasi halal maupun NIB.

Melalui tim Bolo Amin yang dibentuknya, dia menawarkan pengurusan sertifikasi tersebut kepada masyarakat. Khususnya yang berada di daerah pemilihan V Jawa Tengah, yang meliputi Solo, Sukoharjo, Klaten dan Boyolali.

Bahkan Amin tak segan jemput bola, dengan menerjunkan timnya untuk melakukan pendataan door to door di lapangan.

Karenanya dalam beberapa waktu ini, Amin tengah merekrut banyak anggota tim untuk menjadi petugas enumerator. Yang mana tugasnya melakukan pendataan terhadap para pelaku UMKM guna diuruskan sertifikasi halal dan NIB nya.

"Kami menawarkan kepada para caleg maupun anggota tim sukses saya untuk mengajak saudara ataupun keluarganya bergabung dalam proyek ini. Ada imbalan antara 3 hingga 4,5 juta rupiah per bulan bagi para enumerator, yang melakukan pendataan pera pelaku UMKM," lanjut Al Amin.

Yang menarik, Al Amin memastikan bahwa proyek ini tidak tergantung pada situasi perolehan suara dirinya di Pemilu 2024 nanti. 

Artinya, menang atau kalah dalam pemilu nanti, Al Amin akan tetap menjalankan proyek itu sampai selesai, hingga Juni 2024 mendatang.

"Saya pastikan bahwa proyek ini akan tetap berjalan tanpa terpengaruh perolehan suara saya. Jadi misalnya perolehan suara saya tidak cukup untuk menduduki kursi DPR RI, saya akan tetap menjalankan proyek ini sampai selesai. Sesuai dengan kontrak yang telah ditandatangani bersama," tandasnya.

Komitmen Al Amin ini disampaikan karena memiliki latar belakang sebagai keluarga pelaku UMKM, sehingga memiliki dorongan moral untuk ikut membantu pengembangan sektor yang satu ini.

Niat baik yang selanjutnya jadi program kerja Al Amin ini pun mendapat sambutan positif dari Ketua Dewan Pimpinan Daerah PAN Klaten, Darmadi.

Menurutnya, program yang ditawarkan oleh Al Amin merupakan program yang benar-benar bisa menyentuh ke masyarakat, karena sesuai yang dibutuhkan, terutama para pelaku UMKM.

"Tentunya kami sangat mendukung program dari Pak Amin. Sebab program ini akan memberi kontribusi dan dampak besar pada perkembangan ekonomi di masyarakat, terutama Klaten, khususnya dari sektor UMKM," ujar Darmadi saat ditemui usai acara sosialisasi. 

Sebagai ketua, Darmadi juga terus menjalin komunikasi serta koordinasi dengan para caleg termasuk Al Amin, guna mempersiapkan berbagai strategi pemenangan. 

Tentunya agar PAN bisa meraih banyak suara, sehingga bisa memenuhi target satu dapil satu kursi. 

Terutama untuk kursi DPR RI, yang saat ini dibebankan ke pundak Muhammad Al Amin.//Bang 

Type above and press Enter to search.